Renungan Harian Katolik, Kamis 29 September 2022: Engkau akan Melihat Malaikat-malaikat Allah Turun Naik kepada Anak Manusia

Renungan Harian Katolik hari ini, Kamis 29 September 2022 berjudul: “Engkau akan Melihat Malaikat-malaikat Allah Turun Naik kepada Anak Manusia”.

Renungan Harian Katolik hari ini, Kamis 29 September 2022 dikutip dari halaman website renunganhariankatolik.org.

Bacaan Injil: Yohanes 1:47-51

Pada waktu itu Natanael datang kepada Yesus atas ajakan Filipus.

Tatkala melihat Natanael datang, Yesus berkata tentang dia, “Lihat, inilah seorang Israel sejati, tidak ada kepalsuan di dalamnya!”

Kata Natanael kepada Yesus, “Bagaimana Engkau mengenal aku?”

Jawab Yesus kepadanya, “Sebelum Filipus memanggil engkau, Aku telah melihat engkau di bawah pohon ara.”

Kata Natanael kepada-Nya, “Rabi, Engkau Anak Allah, Engkau Raja orang Israel!”

Yesus menjawab, kata-Nya, “Karena Aku berkata kepadamu: ‘Aku melihat engkau di bawah pohon ara’, maka engkau percaya? Hal-hal yang lebih besar daripada itu akan kaulihat.”

Lalu kata Yesus kepadanya, “Aku berkata kepadamu, sesungguhnya engkau akan melihat langit terbuka, dan malaikat-malaikat Allah turun naik kepada Anak Manusia.”

- Iklan -

Demikianlah Sabda Tuhan
U. Terpujilah Kristus.

Renungan Harian Katolik Kamis 29 September 2022

Hari ini kita memperingati para Malaikat Agung: Mikael, Gabriel dan Rafael.

Mikael adalah panglima perang (bdk. Wah 12:7-9) dan pembela kita dalam menghadapi musuh, yakni roh-roh jahat (bdk. Dan 10:13).

Gereja mengakui Mikael sebagai sebagai pelindung, pembela Gereja dalam penganiayaan, godaan dan perpecahan.

Baca Juga:  Renungan Harian Kristen, Rabu, 11 Desember 2024: Individualitas dan Hidup Rohani

Gabriel adalah pelayan dan utusan Allah yang membantu kita untuk mengerti misteri dan kehendak Allah (bdk Dan 8:16-18; 9:21-23).

Secara khusus, ia diutus untuk membawa kabar gembira kepada Zakaria dan Maria (Luk 1:11-20; 26-38).

Dengan kata lain, Gabriel adalah pembawa warta keselamatan dari Allah kepada manusia dan sekaligus memberikan penerangan ilahi sehingga terbukalah budi dan hati manusia untuk memahami dan meyakini kehendak Allah.

Rafael adalah penyembuh dan sekaligus teman perjalanan (Tob 4-12).

Gereja menghormati Rafael sebagai teman perjalanan hidup sekaligus sebagai tabib Allah yang diutus untuk menyembuhkan manusia dari penyakit dan menguatkan kelemahan jiwanya serta membebaskan manusia dari perhambaan setan.

Ajaran dan Iman Gereja tentang Malaikat dapat dibaca dalam Ketekismus Gereja Katolik 328-336.

Kita memang tidak melihat para malaikat secara fisik, namun kita meyakini dengan sepenuh hati bahwa mereka diutus Tuhan untuk selalu menolong dan menyertai kita.

Bacaan Injil hari ini mengajak kita untuk percaya kepada Allah sepenuh – penuhnya ketimbang manusia.

Pernahkah kita merasakan ketika cemas dan takut untuk perlu datang kepada seorang yang dianggap ahli, seperti peramal atau paranormal ; untuk melihat kejadian kita di masa depan bahkan untuk memintakan sesuatu yang baik terjadi pada hidup kita?

Baca Juga:  Keindahan Natal dalam Setiap Kata: 30 Kutipan yang Merayakan Musim Liburan dalam Bahasa Inggris

Natanael terkejut karena Yesus tahu bahwa ia (Natanael) adalah “…seorang Israel sejati, tidak ada kepalsuan di dalamnya!” (Yoh 1:47).

Natanael bingung mengapa Yesus bisa mengenal dia.

Kita sebagai orang yang beriman kepada Allah di dalam Gereja Katolik, harus sadar bahwa Allah tahu semua hal di dalam diri kita, dimana manusia belum tentu tahu semua hal di dalam diri kita.

Allah tahu kecemasan di dalam hidup kita, Allah tahu apa yang kita pikirkan.

Jadi, tidak perlu membuang kecemasan kepada paranormal sebab kita menjadikan Allah nomor dua di dalam hidup, kita tidak perlu lagi terus-terusan mengumpat karena sejatinya Allah tahu apa yang kita lakukan, sekalipun kita mampu membohongi sesama manusia.

Doa Renungan Harian Katolik

Allah Bapa yang Mahakuasa dan kekal, kami bersyukur karena Engkau telah mengutus ketiga Malaikat Agung: Mikael, Gabriel dan Rafael, untuk menjaga keselamatan rohani kami.

Jadikanlah kami seperti Yesus, Putra-Mu, yang senantiasa melayani sesama dengan cinta yang tak kenal batas, yang tak membeda-bedakan sesama dan memberikan diri tanpa pamrih.

Sebab Dialah Tuhan, Pengantara kami, yang bersama dengan Dikau, dalam persatuan dengan Roh Kudus, hidup dan berkuasa, Allah, kini dan sepanjang masa. Amin.

Terimakasih sudah membaca Renungan Harian Katolik Kamis 29 September 2022.

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU