Renungan Harian Kristen, Jumat 23 September 2022: Sasaran Seorang Pengabar Injil

Renungan Harian Kristen hari ini, Kamis 22 September 2022 berjudul: “Sasaran Seorang Pengabar Injil”.

Bacaan untuk Renungan harian Kristen hari ini diambil dari Lukas 18:31

Renungan harian kristen hari ini mengisahkan tentang Sasaran Seorang Pengabar Injil.

Yesus … berkata kepada mereka: “Sekarang kita pergi ke Yerusalem.”
(Lukas 18:31)

Intro:

Sasaran seorang pengabar Injil ialah untuk melakukan kehendak Allah, bukan untuk menjadi berguna atau untuk memenangkan jiwa yang terhilang.

Seorang pengabar Injil memang berguna dan memenangkan jiwa yang terhilang, tetapi itu bukanlah sasarannya.

Sasarannya adalah melakukan kehendak Tuhannya.

Renungan Harian Kristen Jumat 23 September 2022

“Yesus … berkata kepada mereka: Sekarang kita pergi ke Yerusalem ….” (Lukas 18:31)

- Iklan -

Dalam kehidupan lahiriah, ambisi kita berubah seiring pertumbuhan kita, tetapi dalam kehidupan kekristenan, sasarannya/golnya telah ditentukan sejak awalnya.

Sasaran awal dan akhirnya tepat sama, yaitu Tuhan kita sendiri.

Kita mulai dengan Kristus dan kita menyudahi dengan Dia — “sampai kita … mencapai … tingkat pertumbuhan yang sesuai dengan kepenuhan Kristus …” (Efesus 4:13), bukan semata pada gagasan kita sendiri tentang bagaimana seharusnya kehidupan kekristenan.

Baca Juga:  Renungan Harian Kristen, Senin, 16 Desember 2024: Bergumul di Hadapan Allah

Sasaran seorang pengabar Injil (dalam teks asli disebut “misionaris”) ialah untuk melakukan kehendak Allah, bukan untuk menjadi berguna atau untuk memenangkan jiwa yang terhilang.

Seorang pengabar Injil memang berguna dan memenangkan jiwa yang terhilang, tetapi itu bukanlah sasarannya.

Sasarannya adalah untuk melakukan kehendak Tuhannya.

Dalam kehidupan Tuhan kita, Yerusalem adalah tempat Dia mencapai puncak kehendak Bapa-Nya di kayu Salib, dan jika kita tidak pergi ke sana dengan Yesus, kita tidak mempunyai persekutuan dengan Dia.

Tidak ada sesuatu pun yang dapat mengalihkan perhatian Tuhan Yesus dari perjalanan-Nya menuju Yerusalem.

Dia tidak pernah bergegas meninggalkan kampung-kampung tertentu tempat Dia dianiaya, atau berlama-lama di kampung-kampung lain tempat Dia disambut.

Baik rasa berterima kasih maupun tidak berterima kasih dari orang-orang, tidak satu pun dari kedua hal itu yang dapat mengalihkan Tuhan kita sedikit saja dari tujuan-Nya, yaitu “pergi ke Yerusalem”.

Baca Juga:  Renungan Harian Kristen, Minggu, 19 Januari 2025: Penglihatan (Visi) dan Kegelapan

“Seorang murid tidak lebih daripada gurunya, atau seorang hamba daripada tuannya” (Matius 10:24).

Dengan kata lain, hal-hal sama yang terjadi atas Tuhan kita akan terjadi juga atas kita dalam perjalanan kita ke “Yerusalem” kita.

Akan ada karya Allah yang dinyatakan melalui kita, orang-orang yang diberkati.

Satu atau dua orang akan menunjukkan rasa terima kasih, sedangkan selebihnya akan bersikap sebaliknya.

Namun, tidak boleh ada sesuatu pun yang mengalihkan kita dari langkah “pergi ke Yerusalem” kita.

“… mereka menyalibkan Yesus di situ …” (Lukas 23:33), itulah yang terjadi ketika Tuhan Yesus mencapai Yerusalem dan peristiwa itu adalah pintu menuju keselamatan kita.

Namun, bagi orang-orang percaya tidak berakhir pada penyaliban; dengan anugerah Tuhan, mereka mengakhiri dalam kemuliaan.

Semboyan setiap kita haruslah, “Saya juga pergi ke Yerusalem.”

Demikian Renungan harian Kristen hari ini Jumat 23 September 2022 diambil dari Lukas 18:31 mengisahkan tentang Sasaran Seorang Pengabar Injil.

 

Sumber: Renungan Oswald Chambers//alkitab.mobi

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU