Bila mau mengadakan acara besar, juga untuk merayakan hari lebaran, baik Idul Fitri maupun Idul Adha atau acara kumpul-kumpul, mendingan menunya bikin ayam panggang.
Seperti acara bakaran ikan. Itu karena ayam panggangnya bisa dipotong-potong. Sama juga bila bikin sate. Beli satu ekor ayam ukuran besar, dipotong-potong, bisa dimakan banyak orang. Sisa, disiapkan bahan lalapan.
Sungguh banyak manfaatnya. Praktis penyajiannya. Tidak perlu banyak embel-embel lagi. Sajikan saja Ayam Panggang, lalapan daun kemangi dan cobek-cobek, nikmat. Tidak merepotkan juga. Berikut resep @dessivilast.
Bahan Ayam Panggang:
-1/2 kg ayam potong
Bumbu yang Dihaluskan
-5 biji cabe besar
8 siung bawang merah
-5 siung bawang putih
-asam jawa masukkan di gelas, beri sedikit air, lalu remas-remas, ambil sedikit airnya
-3 butir kemiri
-1 ruas jari jahe
-2 sendok makan gula jawa atau gula merah
-1 sendok teh gula pasir
-1 sendok teh garam
Bahan bumbu olesan
1 sendok teh kecap dicampur sisa bumbu ayamnya untuk bahan olesan
Cara Membuat Ayam Panggang:
- Haluskan semua bumbunya, sisihkan.
- Didihkan air, masukkan ayam, tunggu sampai ayam berubah warna. Lalu buang airnya, agar rasa anyirnya hilang.
- Tumis bumbu yang sudah dihaluskan hingga matang sempurna. Tambahkan air sekitar 500 ml hingga mendidih, lalu masukkan ayamnya.
- Beri air asam jawa, gula merah, gula pasir dan garam. Kecilkan api, agar bumbu meresap sampai ke dalamnya. Masak hingga airnya menyusut.
- Siapkan mangkuk kecil, tuangkan 2 sendok makan kecap manis, campur dengan sisa bumbu ayamnya untuk bahan olesan.
- Siapkan wajan teflon atau happy call. Panggang ayam dan olesi dengan bumbu olesannya. Bila sudah matang, angkat lalu sajikan selagi masih hangat.
Selamat mencoba dan menikmati. (Ana)