Resep Brownies Cokelat Kukus, Lembut dan Lezat

Rubrik Selera Nusantara edisi kali ini menyajikan resep Brownies Cokelat Kukus. Brownies cokelat kukus merupakan salah satu varian kue yang sangat digemari oleh banyak orang, terutama bagi mereka yang menyukai tekstur lembut dan rasa cokelat yang kaya. Dibandingkan dengan brownies panggang, brownies cokelat kukus memiliki keunggulan pada kelembutannya yang lebih terasa, serta lebih moist dan kenyal.

Tekstur dan Rasa

Brownies cokelat kukus memiliki tekstur yang sangat lembut dan padat, dengan kelembutan yang meresap ke setiap gigitan. Rasa cokelatnya yang kaya dan manis memberikan sensasi yang nikmat dan memuaskan.

Cokelat batangan yang digunakan pada resep memberikan cita rasa yang lebih dalam, sementara mentega memberikan kelembutan yang luar biasa. Selain itu, pemilihan gula yang pas juga membuat brownies ini tidak terlalu manis, tetapi tetap memanjakan lidah.

Baca Juga:  Resep Pisang Kremes, Manis dan Renyah

Penyajian dan Variasi

Brownies cokelat kukus sangat cocok disajikan langsung setelah dikukus. Anda juga dapat menambahkan topping seperti kacang, keju parut, atau potongan cokelat untuk variasi rasa. Brownies ini juga bisa dinikmati dengan secangkir kopi atau teh sebagai camilan yang sempurna.

Resep Brownies Cokelat Kukus

Bahan:

  • 6 butir telur
  • 225 gram gula pasir
  • 1 sendok teh emulsifier
  • Sejumput garam

Mikser semua bahan di atas sampai putih berjejak

  • 125 gram tepung terigu
  • 50 gram coklat bubuk
  • 1/2 sendok teh baking powder

Campur semua bahan di atas dan ayak

  • 100 gram DCC/cokelat batang
  • 175 ml minyak sayur (resep ini, pakai 135 gram minyak tropical)
Baca Juga:  Resep Kue Balok, Lembut dan Lumer di Mulut

Semua bahan di atas, lelehkan

Cara Membuat Brownies Cokelat Kukus

  1. Setelah adonan telur kental berjejak, masukkan bahan tepung yang telah diayak. Aduk searah sampai tercampur rata.
  2. Tuangkan adonan cair. Aduk balik. Pastikan jangan sampai ada minyak yang mengendap di atas baskom.
  3. Tuang ke dalam loyang. (Resep ini pakai loyang 20 cm) yang telah dioles mentega, tepung baking paper. Kukus selama 45 menit. Tes tusuk.

Bahan Ganache Cokelat:

- Iklan -
  • 100 gram DCC/cokelat batang
  • 4 sendok makan whyppy cream cair (haan/anchor)
  • 3 sendok makan susu cair, tim/lelehkan di atas air mendidih sambil diaduk cepat

Siap disiram di atas brownies. Setelah disiram cokelat, masukkan brownies ke dalam kulkas sebentar saja, agar set. Toppingnya, suka-suka ya. Selamat mencoba dan menikmati. (Ana)

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU