Bagi orang yang supersibuk, bila sudah paham bagaimana membuat bakso kuah yang enak, tidak perlu lagi menunggu penjual bakso lewat di depan rumah
Atau pesan lewat grab.
Cukup menyediakan baksonya di kulkas, sewaktu-waktu bila ingin makan bakso, sisa membuatkan kuahnya. Bumbunya pun bisa disimpan lama. Praktis dan gampang. Berikut resep dari “Grup Resep Bikin Kue”.
Bahan Kuah Bakso:
-300 gram bawang putih
-500gram.bawng merah
-1sdm.merica butir
-1/4 butir pala
-200 ml minyak goreng
-garam, gula, penyedap rasa secikupnya
-daun bawang sexukupnya
Cara Membuat Kuah Bakso:
- Kupas bawang putih. Cuci bersih batang daun bawang, lalu tiriskan.
- Panaskan minyak, tumis dulu merica dan palanya, angkat lalu tiriskan, sisihkan.
- Tumis bawang putih, hingga layu, lalu masukkan batang daun bawang, hingga matang, sambil diaduk-diaduk. Angkat lalu tiriskan. Biarkan agak dingin dulu, baru dihaluskan. Bisa diblender, sesuai selera atau diulek. Untuk merica dan pala, haluskan secara terpisah.
- Siapkan wajan, masukkan bumbu yang sudah dihaluskan tadi. Tambahkan garam, gula, kaldu ayam bubuk, merica dan pala yang sudah dihaluskan tadi, masak sampai kadar airnya kering. Bila bumbu sudah benar benar kering, tambahkan minyak dan masak lagi sampai matang, sekitar 15 menit. Jangan lupa sesekali diaduk, biar matangnya merata dan tidak gosong. Sengaja menambahkan minyak biar awet bila mau disimpan lama. Karena tidak mengunakan pengawet.
- Untuk penyajian kuah bakso, sisa menambahkan tulang atau tetelan sapi yang sudah direbus sebelumnya dan dibilas.
- Rebus air sesuai kebutuhan kuah, masukkan tulang atau tetelan sapi, tambahkan bumbu bakso, tambahkan garam dan gula, kaldu ayam sesuai selera.maaing masing. Rebus sampai keluar kaldunya lalu masukkan baksonya, bakso tahu dan mie sesuai selera masing-masing. Angkat dan sajikan. (Ana)