Resep Jengkol Sambel Cabe Ijo, Mantap Pedasnya

Resep Jengkol Sambel Cabe Ijo, yah jengkol memiliki cita dan khas tersendiri baik dari rasa maupun teksturnya. Maupun seperti itu tidak sedikit orang menyukainya dan menjadikan hidangan yang paling dinanti untuk di sandingkan bersama nasi hangat.

Bagi yang suka akan makan pedas mungkin olahan satu ini bisa dipraktekkan dirumah dan disajikan untuk jadi santapan bersama. Maka berikut bahan dan cara membuatnya.

Resep Jengkol Sambel Cabe Ijo

Bahan utama :⁣

  • Jengkol 500gr
  • Teri belah besar 1ons⁣
Baca Juga:  Resep Kue Bugis Ubi Ungu, Lezat, Sehat dan Bergizi

Bumbu-bumbu:⁣

  • ⁣Bawang merah 10 siung⁣
  • Cabe ijo 2ons⁣
  • Cabe rawit ijo 10 buah⁣
  • Air asam jawa 2 sdm⁣
  • Daun jeruk 3 lembar

Rempah Untuk Merebus Jengkol :⁣

  • Sereh 3 btng⁣
  • Daun salam 5 lembar⁣

Cara Memasak :⁣

  1. Rebus jengkol malam sblm bsk dimasak. Masukkan rempah-rempahnya, beri garam kira 3 sdm. Rebus hingga empuk.⁣
  2. Buang air bekas rebusan jengkol, rendam dgn air yg baru.⁣
  3. Goreng jengkol dan ikan teri setengah matang saja.⁣
  4. Rebus cabe ijo dan bawang, lalu ulek atau blender sesuai selera.⁣
  5. Tumis cabe ijo dan daun jeruk di minyak panas, beri gula, garam, penyedap sesuai selera.⁣
  6. Lalu masukkan, air asam jawa lalu aduk.⁣
  7. Terakhir masukkan jengkol dan ikan teri, aduk-aduk hingga rata dan meresa. Cek rasa, dan angkat.
Baca Juga:  Resep Pepes Ikan Shizamo, Lembut dan Kenyal

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU