Resep Lontong Sayur Rumahan, Gurih Sedap

Resep Lontong Sayur, agaknya tidak ada yang tidak mengenalnya, kecuali anak – anak. Terutama bagi masyarakat Jawa. Lebih khusus lagi, warga muslim.  Sebab menu ini, bisa dibilang menu wajib, saat lebaran, entah apakah lebaran idul fitri, atau idhul adha, menu ini sering dijumpai saat mement tersebut.

Itu juga, karena adanya kecocokan dengan salah penganan lebaran, lontong. Bila di masyarakat bugis – makassar, ada penganan buras dan ketupat. Pas dengan menu lontong sayur. Tak hanya di moment istimewa itu, juga bisa dijadikan bisnis, jualan lontong sayur.

Kalau pun menu ini tidak dijumpai saat lebaran, setidaknya seminggu setelah lebaran. Orang Jawa mengistilahkannya lebaran ketupat. Saat inilah marak tersedia menu ini. Dan memang maksnyus ( istilah almarhum Bondan) rasanya dengan menyantap menu ini. Apalagi bila dibikin lebih pedas.

Baca Juga:  Resep Cilok Kuah Seblak, Pedasnya Menggugah Selera

Meskipun berkuah santan, tidak terasa ennek dileher. Karena adanya campuran sayurannya, labu siang, kacang Panjang. Apalagi dengan dicampur tahu pong, telur rebus.

Resep Lontong Sayur Rumahan

Berikut kelengkapan bahan – bahannya, bumbu – bumbunya, dan cara membuatnya.

Bahan Utama

  • ½ liter beras secukupnya

Bahan Lontong

  • Labu siam (potong bentuk korek api)
  • Kacang Panjang (dipotong – potong )
  • 4 buah tahu pong
  • 4 buah telur rebus
  • 1 bungkus santan kara
  • 800 ml air putih

Bumbu yang Dihaluskan

  • 1 buah cabe merah besar (cabe keriting juga boleh )
  • 15 siung cabe rawit biar pedes ( sesuai selera )
  • 10 siung bawang merah
  • ½ butir kemiri
  • Sedikit kunyit

Bumbu Penyedap

  • Lengkuas, sereh dan daun salam
  • Sedikit gula merah
  • ½ sdt garam
  • ½ sdtkaldu jamur
  • ½ sdt kaldu ayam
  • ½ sdt lada bubuk

Cara Membuatnya

  1. Cuci bersih beras.
  2. Masukkan beras ke platistik bening, takaran ½ plastic, lalu tusuk pake garfu di kedua sisinya.
  3. Rebus selama kurang lebih , 1,5 jam, dengan api sedang. Jika airnya menyusut, sementara lontongnya belum matang, bisa ditambahkan air lagi.
  4. Bila sudah matang, angkat dan tiriskan dulu.
Baca Juga:  Resep Pancake Mangga, Manis dan Segar

Cara Membuat Sayurnya

  1. Siapkan minyak panas, tumis bumbu – bumbu yang sudah dihaluskan. Masukkan sereh, lengkuas, dan daun salam, tumis sampai matang dan tanak.
  2. Tambahkan air putih dan santan, aduk sampai mendidih.
  3. Masukkan kacang Panjang dulu, tunggu hingga sedikit layu, kemudian masukkan labu, tahu, dan telurnya.
  4. Tambahkan secukupnya gula merah, garam dan bumbu penyedap lannya (jangan lupa tes rasa)
  5. Jika dirasa sudah pas, sayuran sudah matang semuanya, bisa diangkat.
  6. Sajikan dengan lontong, taburi bawang goreng dan tambahkan kerupuk.

Selamat mencoba. (p/wa/ana)

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU