Rubrik Selera Nusantara edisi kali ini menyajikan resep Roti Gulung Goreng by @dianfaizin17. Roti Gulung Goreng adalah camilan yang populer di Indonesia, dikenal karena kelezatannya dan cara penyajiannya yang unik.
Terbuat dari roti tawar yang digulung dan diisi dengan berbagai macam isian, seperti cokelat, keju, atau selai. Setelah digulung, roti ini dicelupkan ke dalam adonan tepung dan telur sebelum digoreng hingga golden brown.
Teksturnya yang renyah di luar dan lembut di dalam membuatnya sangat menggugah selera. Roti Gulung Goreng sering disajikan sebagai snack atau hidangan penutup dan cocok dinikmati dengan secangkir kopi atau teh.
Variasi isian yang beragam juga memungkinkan setiap orang untuk menyesuaikan dengan selera masing-masing, menjadikannya pilihan yang disukai banyak orang. Anda juga tidak perlu terlalu repot menyiapkan sarapan, bila ada yang praktis. Meskipun berbentuk camilan, tapi mengenyangkan. Itu lebih baik dan meringankan.
Resep Roti Gulung Goreng
Bahan:
- 10 lembar roti tawar
- Secukupnya pisang yang sudah dipotong-potong
- Secukupnya selai coklat
- Secukupnya selai strowberry
- Secukupnya keju parut
Bahan Celupan:
- Secukupnya tepung terigu tambah air, aduk rata sampai agak kental. Tapi jangan terlalu kental.
- Secukupnya tepung panir
- Secukupnya minyak untuk menggoreng
Topping: Secukupnya DCC, lelehkan.
Cara Membuat Roti Gulung Goreng
- Siapkan roti tawar. Potong pinggiran yang cokelatnya. Kemudian gilas sampai agak tipis. Tata isiannya, selain cokelat, potongan pisang, sesuai selera, kemudian gulung.
- Celupkan ke dalam celupan. Kemudian gulingkan ke tepung panir. Lakukan hingga selesai. Masukkan ke dalam kulkas, sekitar 15 menit supaya tepung panir merekat sempurna. Atau mau langsung goreng juga boleh.
- Goreng sampai kekuningan. Kasih topping cokelat leleh. Lalu sajikan. (Ana)