Resep Sosis Kriuk, Disukai Anak-anak

Anak-anak zaman sekarang, senangnya mengonsumsi makanan yang kriuk. Tak hanya dijadikan camilan. Bila ada makanan atau camilan yang kriuk, sudah dijadikan lauk makan dengan nasi.

Nah, ini ada satu lagi resep yang menjadi altenatif, menu camilan kriuk sekaligus buat lauk bila memberi makan buat anak.

Dengan makanan kriuk, anak bisa ditinggal makan sendiri. Lalu apa bahan kelengkapannya yang membuat sosis bisa kriuk? Bukankah sosis, teksturnya lembek? Berikut resep dari “Aneka Resep Masakan”.

Baca Juga:  Resep Samosa 2 Versi, Lezat dan Renyah

Bahan Sosis Kriuk:

Bahan Kering

-7 buah sosis (masing-masing belah empat bagian)

-1 sendok teh garam

-1 sendok teh penyedap rasa

-1/2 sendok teh lada bubuk

-1/2 sendok teh penyedap rasa

- Iklan -

-1/2 sendok teh soda kue

Bahan Basah

-300 ml air

-10 sendok makan tepung terigu (ambil dari bahan kering)

Cara Membuat Sosis Kriuk:

  1. Campur semua bahan kering menjadi satu, aduk hingga tercampur rata.
  2. Siapkan bahan kering dan bahan basah. Lalu celupkan sosis ke bahan basah, kemudian gulingkan ke bahan kering sambil diremas-remas, supaya tepungnya menempel, (sosisnya jangan ditepungi semua, yang seperlunya saja) lalu celupkan lagi ke bahan basah, kemudian gulingkan lagi ke bahan kering sambil diremas lagi. Panaskan minyak, kemudian langsung goreng biar tidak bantet.
  3. Goreng sosis saat minyak benar-benar panas. Goreng dengan api kecil sampai matang.
  4. Setelah matang, angkat lalu sajikan.
Baca Juga:  Resep Lapis Talas Kukus, Nikmat dan Lembut

Selamat menikmati. (Ana)

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU