Rasa ennek, habis puas-puasin menu santapan lebaran dengan daging, ayam, atau lauk yang berkuah santan lainnya, sebaiknya diselingi dengan yang tidak bersantan, cocoknya dengan salah satu resep ini, UDANG GORENG SAUS TELUR ASIN.
Dengan menu ini, apalagi didamping sambel baik sambel mentah, sambel rica-rica, atau saus Lombok/tomat, duh rasa nambah terus. Tanpa sayur, hanya dengan nasi, bakalan tak terasa, nasinya nambah terus.
Pembuatannya pun sangat simple. Bahan utamanya, hanya dua macam. Hanya udang ditambah telur asin. Hanya bumbunya yang agak banyak macamnya, seperti juga dengan bumbu menu lainnya. Bawang putih, cabe merah, cabe rawit, daun bawang ysng menjadi penyedap rasa. Margarin untuk menumis bumbu, kaldu jamur, merica. Untuk balurannya, menggunakan tepung serba guna.
Lalu digoreng, dan siap disajikan untuk disantap. Yuk nikmati enaknya. Berikut Resep Udang Goreng Saus Telur Asin.
Bahan Utama
- 150 gram udang kupas, sisakan ekornya.
- 2 kuning telur asin + 1 putih telur asin.
- 2 siung bawang putih, cincang
- 2 buah cabe merah + 4 buah cabe rawit, iris
- 1 batang daun bawang, iris
- 2 sdm margarin untuk menumis
- Kaldu jamur, merica secukupnya
- Satu bungkus tepung serbaguna
Cara Membuat
- Cuci bersih udang. Tambahkan 2 sdm air jeruk nipis, diamkan 5 menit. Sambil menunggu tercampur kuning dan putih telur asin. Tambahkan sedikit air, sisihkan.
- Goreng udang dengan tepung serbaguna (ikuti petunjuk dalam kemasan) hingga kuning kemasan, tiriskan.
- Tumis bawang putih dan cabe hingga harum. Lalu masukkan telur asin, dan daun bawang. Tambahkan sedikit air, beri kaldu jamur dan merica. Cicipi rasa.
- Masukan udang, lalu aduk cepat sampai tercampur rata. Sajikan.
(P/wa/ana)