Safari Ramadhan, Warga Sambut Bupati dengan Antusias

Barru, 16 Maret 2025 – Kehangatan dan kebersamaan menyelimuti Masjid Besar Taqwa, Kelurahan Palanro, Kecamatan Mallusetasi, pada Minggu malam (16/3), saat Bupati Barru melaksanakan Safari Ramadhan yang bertepatan dengan malam ke-17 Ramadhan 1446 H.

Kegiatan ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, antara lain Anggota DPRD Kabupaten Barru H. Rudi Hartono, Pimpinan OPD, Camat Mallusetasi, Imam dan pengurus Masjid Besar Taqwa, Ketua RT, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, tokoh perempuan, serta ratusan jamaah masjid.

Sebelum melaksanakan Salat Tarawih, Bupati Barru bersama rombongan terlebih dahulu berbuka puasa bersama warga di Masjid Baiturrahman Palanro Selatan.

Baca Juga:  GBNN di Sulawesi Selatan Giat Sosial dan Kaderisasi: Tanamkan Nilai Cinta Tanah Air

Dalam sambutannya, Bupati Barru mengungkapkan rasa syukur atas nikmat kesehatan dan kesempatan untuk berkumpul dengan masyarakat Palanro dalam suasana ibadah. Ia mengajak seluruh jamaah untuk menjadikan Ramadhan sebagai momentum untuk mempererat silaturrahmi dan memperkuat rasa kebersamaan.

“Mari kita jadikan bulan suci ini sebagai sarana memperkuat kebersamaan dan melupakan perbedaan, khususnya perbedaan yang sempat muncul saat pemilihan Bupati dan Wakil Bupati yang lalu,” ujar Bupati Barru.

Baca Juga:  Ribuan Warga Sambut Bupati dan Wakil Bupati Barru 2025-2030

Selain bersilaturrahmi, Bupati Barru juga menyerahkan Bantuan Syiar Operasional Ramadhan dari Pemerintah Kabupaten Barru kepada pengurus Masjid Besar Taqwa. Bantuan tersebut merupakan bentuk dukungan pemerintah terhadap kegiatan keagamaan selama bulan suci Ramadhan.

Meski tidak sempat mengikuti Salat Tarawih hingga selesai, Bupati Barru berpamitan kepada jamaah karena harus melanjutkan agenda penting lainnya di Kecamatan Barru.

Safari Ramadhan ini menjadi bukti nyata komitmen pemerintah dalam menjaga hubungan harmonis dengan masyarakat serta memperkuat nilai-nilai spiritual di bulan penuh berkah ini.

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU