Barru, FAJARPENDIDIKAN.co.id – Giat TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-107, Satuan Tugas (Satgas) dari Kodim 1405 Mallusetasi melaksanakan pembangunan jalan pintas penghubung Dusun Pange Desa Palakka dengan Dusun Banga-BangaE Desa Anabbanua Kecamatan Barru yang pengerjaannya dimulai sejak Senin 16 Maret 2020.
Tampak kegiatan tersebut terpantau saat Dandim 1405 Mallusetasi juga selaku Dan Satgas TMMD ke-107 Letkol Kav Ali Syaputra Siregar menyambut kunjungan Ketua DPRD Barru Lukman T dari partai Nasdem didampingi anggota DPRD Barru Iqbal dari partai Gerindra di lokasi Dusun Pange Desa Palakka Kecamatan Barru pada hari Rabu 18 Maret 2020.
Diketahui, bahwa pada TMMD ke-107 itu terdapat 6 item sasaran objek fisik dan 12 nonfisik yakni, perintisan jalan 800 Meter X5 Meter, Peningkatan ruas jalan 1.200 M X5M, Pembuatan duekker 6 titik, Pembuatan Pos Kamling 2 Unit, Pembuatan MCK Dua pintu dan 6 unit tempat cucian, serta pengecatan Mesjid Satu unit.
Adapun nonfisiknya terdapat 12 item diantaranya kunjungan bakti sosial dari rumah ke rumah warga Dusun Pange dan Dusun Banga-BangaE.
Disela kegiatan Dandim 1405/Mlts Letkol Kav Ali Syaputra Siregar pada FAJARPENDIDIKAN co.id mengutarakan kalau pengerjaan akses jalan penghubung antara dua Dusun terpencil pada dua Desa di Kecamatan Barru itu telah mencapai 60 persen.
“Alhamdulillah sudah memasuki hari ketiga, program TMMD ini perlahan lahan sudah menunjukkan ada perubahan”, ungkap Dan Satgas.
Lebih lanjut Letkol Kav Ali Syaputra berharap agar pelaksanaan TMMD di Kabupaten Barru ini dapat memberikan perubahan yang berarti bagi masyarakat.
“Kita berharap dengan ada karya bakti skala besar TNI melalui TMMD ini yang hanya dua tahun sekali dan tempatnya itu berbeda-beda dapat memberikan perubahan yang berarti bagi masyarakat kita,” pungkasnya.
Sementara itu, Ketua DPRD Barru Lukman, mengapresiasi kegiatan TMMD ke 107 di Desa Palakka, Lukman berharap bilamana program TMMD ini telah usai, program ini tidak berhenti disini saja tetapi dari pihak pemerintah kabupaten Barru kiranya terus menindak lanjuti, dengan peningkatan jalan.
“Kita berharap setelah ini ada tindak lanjut seperti peningkatan jalan, agar masyarakat yang memanfaatkan jalanan ini dapat menikmatinya dengan nyaman,” tandasnya.
Reporter : Abd Latif Ahmad