Sebanyak 3.879 Peserta KKN Unhas Tahun 2018 akan Dilepas

(Foto: Ist)
(Foto: Ist)

Makassar, FAJARPENDIDIKAN.co.id – Universitas Hasanuddin akan melepas peserta Kuliah Kerja Nyata (KKN) tahun 2018, yang terdiri dari KKN Reguler Gelombang 99 dan KKN Tematik.

Menurut rencana, pelepasan KKN akan berlangsung pada hari Kamis, 28 Juni 2018, pukul 08.30 di Gelanggang Olah Raga (GOR) Unhas Tamalanrea. Pihak UPT P2KKN Unhas mengundang Menteri Sosial, Idrus Marham.

Mahasiswa peserta KKN Reguler Gelombang 99 Unhas akan ditempatkan pada enam kabupaten, yaitu:

Baca Juga:  Keunggulan dan Perkembangan Dunia Farmasi

1. Kabupaten Gowa (wilayah Dataran Tinggi)
2. Kabupaten Bantaeng (semua kecamatan)
3. Kabupaten Maros (semua kecamatan)
4. Kabupaten Pangkep (semua kecamatan kecuali kecamatan pulau)
5. Kabupaten Barru (semua kecamatan)
6. Kabupaten Parepare (tiga kecamatan)

Sementara untuk KKN Tematik, Unhas akan mengirimkan mahasiswa untuk peserta pada 18 tema, yaitu:

1. Desa Sejahtera Mandiri Bantaeng.
2. Desa Sehat Gowa.
3. Andalas Padang
4. Sebatik Kaltara
5. Kebangsaan.
6. Mahkamah Konstitusi.
7. KPK.
8. Internasional Kedah Malaysia
9. Internasional Selangor Malaysia
10. Internasional Jepang.
11. Kakao Bulukumba
12. Desa Membangun Jeneponto
13. TMMD kerjasama kodam 4 lokasi: Majene, Sidrap, Kolaka, Selayar
14. Infrastruktur Gowa.
15. Infrastruktur Parepare
16. Insfrastruktur Bantaeng
17. Infrastruktur Wajo.
18. Infrastruktur Pinrang.

Baca Juga:  Bagaimana Peran GMP dalam Industri Farmasi?

Peserta KKN Unhas akan berada di lokasi dan melaksanakan program sesuai desain yang telah dipersiapkan. (FP)

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU