Serah Terima Aset dari Penjabat Barhaman Kepada Kepala Desa Terpilih Muh Nasrul Desa Pitue

PANGKEP – Serah terima jabatan dan serah terima aset dari pejabat kepala desa Barhaman kepada Kepala Desa terpilih Muh. Nasrul Desa Pite Kecamatan Ma’rang Kabupaten Pangkep berlangsung ruang rapat kantor Desa tersebut, pada Senin (7/2/2022)

Pertemuan dihadiri oleh dari Kabid Pemdes DPMD Kabupaten Pangkep M. Basri, SKM bersama pejabat penggerak swadaya masyarakat Idris dan Maya Nurbaya, Sekcam Ma’rang Hj. Hartati mewakili Camat, Pejaba Kades Barhaman, Kades terpilih Muh. Nasrul, Pendamping Desa, Ketua BPD Muh. Maris dan para anggotanya, Babinsa Rojidan, Babinkantibmas Iwan, Ketua-ketua RT/RW, Tim Penggersk PKK serta segenap Tokoh masyarakat.

Baca Juga:  Polres Bone Bongkar Kasus Judi Online: 15 Pelaku, 2 Mobil Diamankan

Menurut Pejabat Kades Barhaman sebagai realisasi dari pelaksanaan Demokrasi pada serah terima ini mengucapka terima kasih kepada semua pihak yang sudah memberi dukungan selama menjabat.

Sementara Kades terpilih Muh. Nasrul sebagai penerima amanat, siap menjalankan tugas, melakukan pelayanan secara terbaik sesuai peraturan yang berlaku, dan mengangkat citra Desa serta mewujudkan masyarakat sejahtera.

Dalam sambutan Camat, Sekcam Hj Hartati, meminta perlunya dukungan dan kerjasama semua pihak dan komponen warga masyarakat bersatu padu membantu Pemerintah Desa dalam mewujudkan masyarakat yang tentram dan sejahtera.

Baca Juga:  Bupati Barru Gelar Tanam Jagung Bersama di Tanete Riaja

Sedangkan menurut Kabid Pemdes DPMD Pangkep Muhammad Basri menyampaikan, bahwa mengenai aset Desa, bagaimana supaya bisa dimaksimalkan seefektif mungkin karena tentunya desa yang baru berhak menanyakan kalau ada aset yang tidak dilaporkan.

Dikatakan Basri supaya ada 4 agar kita dukung program Desa produk unggulan kawasan pedesaan bagaimana kita bisa mengelola melalui Bumdes supaya bisa meningkatkan taraf penghasilan terhadap masyarakat desa. (*/)

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU