Silaturahmi di Tengah Pandemi Melalui Buka Puasa Akbar LPM Penalaran UNM

Makassar, FAJARPENDIDIKAN.co.id- Bulan suci Ramadhan merupakan salah satu momen yang tepat dalam mempererat hubungan tali silahturahmi antara elemen LPM Penalaran UNM. Pada momen ini diadakan buka puasa akbar bertempat di sekretariat alternatif LPM Penalaran UNM (Rumah Nalar) Minggu (2/05), yang dihadiri oleh pembina, anggota dan alumni LPM Penalaran UNM.

Acara ini dihadiri pula oleh salah satu pendiri dari LPM Penalaran UNM yaitu kakanda Indra Gunawan, beliau berpesan agar kita semua selalu bertemu untuk menjalin tali silaturahmi antar sesama. Agenda bukber akbar ini merupakan wadah untuk mempererat hubungan tali silaturahmi antar elemen LPM Penalaran UNM.

Baca Juga:  Bupati Barru Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H di Masjid Annur Latappareng

Acara buka puasa Akbar ini merupakan kegiatan rutin tahunan yang diselenggarahkan oleh LPM Penalaran UNM. Namun sedikit berbeda dengan kegiatan-kegiatan sebelumnya. Acara diselenggrakan dengan mempertimbangkan kondisi pandemi saat ini sehingga diselenggarakan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.

Baca Juga:  Narasumber di Forum BRIDA Kota Makassar, Rektor Unpacti Sampaikan Hal Ini

Terakhir, ketua LPM Penalaran UNM, kakanda Nopri Hidayat berharap agar setiap kegiatan yang dilaksanakan oleh LPM Penalaran UNM, dihadiri oleh para alumni yang dapat memberi semangat kepada adik-adik demi mengembangkan LPM Penalaran UNM yang lebih baik.

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU