Sinopsis Under Siege 2 di Bioskop Trans TV, Aksi Laga Steven Seagal Melawan Teroris

Steven Seagal kembali beraksi melawan teroris dalam film Under Siege 2: Dark Territory. Film yang dirilis tahun 1995 tersebut akan hadir di Bioskop Trans TV malam ini, Selasa 26 April 2022 pukul 23.30 WIB.

Under Siege 2: Dark Territory merupakan film aksi petualangan hasil besutan sutradara Geoff Murphy, serta ditulis oleh Richard Hatem, Matt Reeves, dan J.F Lawton.

Aktor laga Steven Seagal masih membintangi sekuel kedua dari film Under Siege. Jika pada film pertama, Steven Seagal berperan sebagai koki di sebuah kapal yang dibajak teroris, kali ini Ia harus menghadapi lawannya di sebuah kereta.

Sinopsis Under Siege 2

Sinopsis film Under Siege 2: Dark Territory berawal dari seorang bernama Casey Ryback yang telah pensiun dari Angkatan Laut, dan kini menjadi koki di Mile High Café di Denver, Colorado.

Baca Juga:  7 Drama Korea yang Tayang Januari 2025, Nunggu yang Mana??

Ryback membawa keponakannya bernama Sarah Ryback ke Los Angeles untuk mengunjungi makam saudara laki-laki Ryback, yang merupakan ayah Sarah. Mereka naik kereta api yang melintasi pegunungan Rocky dari Denver ke Los Angeles.

Selanjutnya dalam sinopsis Under Siege 2: Dark Territory, Casey tidak hanya berdiam diri. Casey berusaha melawan teroris yang ternyata pimpinannya adalah seorang tentara bayaran bernama Travis Dane.

Dane merupakan seorang ahli pemrograman satelit rahasia bernama Grazer One. Tentara bayaran tersebut kemudian meminta penumpang dan staff kereta menuju dua gerbong terakhir. Para teroris tersebut menggiring penumpang dan staff ke sana, lalu memotong gerbong tersebut.

Sementara itu Dane sendiri berusaha mendapatkan kode Grazer One yang akan digunakan untuk menghancurkan pesisir Timur.

Baca Juga:  Film Korea 2025: Thriller, Romansa, dan Aksi yang Siap Mengguncang Layar Lebar!

Disamping itu, pemerintah AS tidak dapat menemukan markas Dane dan tidak dapat menargetkan Grazer One. Karena Dane menciptakan lima puluh “satelit hantu”, untuk menyembunyikan lokasi Grazer One yang sebenarnya.

- Iklan -

Selama kereta terus bergerak, lokasinya tidak dapat diperbaiki. Ryback, yang telah menemukan plotnya, mengambil tindakan sendiri.

Ryback meminta seorang reporter bernama Bobby Zachs untuk membantunya. Dia pun mengirimkan pesan kepada pemilik Mile High Café.

Setelah Penn mengambil Sarah sebagai umpan Ryback, dia pun menghadap Penn, yang menyadari masa lalu militer Ryback.

Ryback akhirnya melucuti senjata, dan membunuh Penn dengan mematahkan lehernya.

Saksikan selengkapnya, film Under Siege 2: Dark Territory tayang di Bioskop Trans TV malam ini Selasa, 26 April 2022 pukul 23.30 WIB.

 

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU