Siswa Kemenag Barru Siap Ikuti Lomba KSM Tingkat Provinsi

Barru, FAJARPENDIDIKAN.co.id – Setelah menyelenggarakan lomba Kompetisi Siswa Madrasah ( KSM) pada 20 Juli 2019 lalu, kini Kemenag Barru telah mempersiapkan siswanya untuk ikut lomba KSM tingkat Provinsi yang rencananya akan di helat di MAN 2 Makassar, Kamis (15/8/19).

Sebanyak 33 siswa Madrasah yang diikutkan Kemenag Barru merupakan hasil selesksi KSM bulan lalu untuk 11 mata pelajaran, dan setiap mata pelajaran di ikuti sebanyak 3 siswa yang merupakan juara 1 sampai juara 3.

Lomba KSM berlangsung sehari yang diikuti peserta dari madrasah Kemenag Kabupaten Kota se Sulsel yang terbagi dalam dua sesi yakni sesi pertama Madrasah Ibtidaiyah dan Madrasah Tsanawiyah dilaksanakan pada pukul 09.00- 10.30 Wita, sedangkan sesi kedua adalah peserta Madrasah Aliyah pada pukul 11.00 – 12.30 Wita.

Baca Juga:  Mediator Darah Makassar: Solusi Inovatif Pemenuhan Kebutuhan Darah di Tengah Krisis

Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kemenag Barru H Muhlis Hakim SPdi MPd MM, yang dikomfirmasi Senin, 12/8/19 mengaku siap mengikutkan siswanya ikut lomba KSM tingkat provinsi di Makassar. “Kami sudah berhasil menyeleksi siswa dari semua tingkatan madrasah dan hasilnya cukup bagus,” ujarnya.

Lebih lanjut Muhlis Hakim berharap kepada semua siswa yang ikut lomba dapat meraih hasil yang baik. “Dan tim pembimbing dapat memberikan metode pembelajaran yang dapat lebih mudah dipahami dengan cepat oleh siswa sehingga hasilnya dapat maksimal demi nama Kemenag Barru,” harapnya.

Sekedar diketahui, bahwa hasil Lomba KSM bulan lalu yang diselenggarakan oleh Kemenag Barru untuk tingkat Madrasah Ibtidaiyah pada mata pelajaran matematika juara 1 adalah, Muqni’ah andi maradona asal MI DDI Mangempang, untuk IPA Muhammad Fadly dari MI DDI Gattareng, sedangkan tingkat MTS juara 1 IPA adalah Insi Adawiyah asal MTS PI DDI Mangkoso, Matematika juara 1 David Saputra MTS Al Munawwarah, IPS atas nama Madiha Hasyirani Firdaus dari MTS PI DDI Mangkoso.

Baca Juga:  Bupati Barru Motivasi Siswa SMP Islam Athirah dalam Kelas Inspirasi

Selanjutnya, tingkat Madrasah Aliyah, juara 1 Matematika adalah Nur Mutahhara asal MA Attaufiq lisu,Fisika juara 1 bernama Dinda Meliana KHaeriah dari MAN 1 Barru, Kimia juara 1 adalah Irma Wardani dari MAN 2 Barru, Biologi juara 1 Herlina asal MA Attaufiq lisu, Geografi juara 1 Amirul Muslimin dari MA Al Munawarah Bottoe,dan mata pelajaran ekonomi juara 1 atas nama Fadiah Nuraeni asal MA PI DDI Mangkoso.

Reporter: Rustam

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU