SMP 1 Amali Raih Juara Umum Perkemahan Jambore PKS

Patroli Keamanan Sekolah (PKS) UPT SMPN 1 Amali berhasil meraih juara umum pada ajang perkemahan Jambore PKS se-Kabupaten Bone. Kegiatan ini digelar di Lapangan Dusun Bakke, Desa Kajaolaliddong, Kecamatan Barebbo, Bone, Kamis (16-19/6/2022).

“Setelah dikalkulasi dari sekian banyak lomba dan diumumkan bahwa yang juara umum tingkat SMP sederajat yaitu SMP Negeri 1 Amali,” ungkap salah satu guru sekaligus pembina PKS SMPN 1 Amali, Saharuddin, Selasa (21/6/2022).

Baca Juga:  Akreditasi Satuan Pendidikan, Perlu atau Tidak?

Lebih lanjut Sahaeuddin menyebutkan, sebelumnya pada tahun 2019, SMP 1 Amali telah meraih juara umum. Setelah dua tahun jeda karena pandemi Covid, tahun ini digelar lagi dan merupakan yang kedua kalinya meraih juara umum.

“Sehingga Insya Allah tinggal satu kali lagi juara umum maka piala bergilir akan kami miliki seutuhnya,” harapnya.

Baca Juga:  Berita Terkini Ilmu Pengetahuan Alam untuk Anda

Ia menyebutkan, jumlah peserta yang diikut sertakan dalam perkemahan Jambore PKS yaitu berjumlah 31 orang pelajar SMPN 1 Amali. Mereka terdiri dari kelas 7 dan kelas 8.

Sedangkan lomba yang berhasil dijuarai, yakni juara 1 fashion show, juara 1 tarik kreasi gatur lantas, juara 1 senam kreasi gerakan lalu lintas, juara 1 yel-yel, juara 2 lagu solo, juara 2 cerdas cermat, dan juara 3 ketangkasan lapangan.*

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU