SMPN 2 Laksanakan Amaliah Ramadan, Ini Harapan Kepsek Barunya

Bone, FAJARPENDIDIKAN.co.id- Puluhan Pelajar Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 2 Ulaweng, Kecamatan Ulaweng, Kebupaten Bone, mengikuti kegiatan Amaliah Ramadan di ruang kelas sekolah setempat, Senin (13/5/2019).

Kepala Sekolah (Kepsek) SMP Negeri 2 Ulaweng Muhammad Tahir SPd mengatakan, terselenggaranya kegiatan Amaliah Ramadan, selain untuk mengisi kegiatan positif selama bulan Ramadan, sekaligus meningkatkan pengetahuan dan pemahaman pelajar terkait agama islam, iman dan taqwa kepada Allah SWT.

Baca Juga:  Anggota Komisi II DPR RI, Taufan Pawe, Lakukan Kunjungan Kerja Spesifik ke Barru Bahas Pengawasan Dana Transfer Pusat ke Daerah

“Amalia Ramadan diberikan materi seputar pendalaman tentang agama. Selama enam hari dan setelah itu libur hingga lebaran,”kata Kepsek yang baru menjabat selama kurang lebih dua bulan ini

Mantan Wakasek SMP Negeri 6 Watampone ini lanjut mengatakan, dalam Amaliah Ramadan, pelajar didorong untuk senantiasa rutin mengerjakan shalat duha sebelum materi dimulai, dan diakhiri shalat dhuhur berjamaah di Mushollah Sekolah saat hendak pulang. Pembiasaan tersebut diharapnya dapat terbawa dalam kehidupan di luar sekolah.

Baca Juga:  Tim Penilai Lomba School Contest Terpesona dengan Inovasi SMKN 3 Soppeng

“Mengharapkan agar pembiasaan ibadah, bacaan dan pemahaman agama para pelajar semakin mantap. Kalau sudah hapal, tahu atau paham, ya biasakan (laksanakan) karena itu memang kewajiban sebagai ummat islam,”kata Muhammad Tahir saat ditemui FAJAR PENDIDIKAN di ruang kerjanya

Reporter: Abustan

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU