STIE Nobel Indonesia kerjasama dengan LLDikti Wilayah IX laksanakan Bimtek Turnitin

Makassar, FAJARPENDIDIKAN.co.id – STIE Nobel Indonesia melaksanakan Bimtek Turnitin atas kerjasama dengan International Office LLDikti Wilayah IX, bertempat di Jalan Sultan Alauddin nomor 212 Makassar (Kampus STIE Nobel), Senin (9/3).

Kegiatan ini diikuti oleh dosen dan pengelola aplikasi turnitin dan bertujuan untuk menambah kompetensi para dosen tentang pemanfaatan salah satu software check  similarity seperti turnitin.

Baca Juga:  Bupati Barru Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H di Masjid Annur Latappareng

Dr. H. Mashur Razak S.E.,M.M., selaku Ketua STIE Nobel Indonesia Makassar menuturkan tentang pentingnya Bimtek ini bagi dosen.

“Ilmu ini tentunya dapat digunakan selain melihat tingkat plagiasi tugas dan karya ilmiah mahasiswa, juga untuk memudahkan dosen dalam memberikan penilaian tugas mahasiswanya,” terangnya.

Baca Juga:  GenBI Weekend Literacy: Menggugah Minat Baca Generasi Muda melalui Literasi Beragam

Sesuai dengan Permendikbud No.17 Tahun 2010 tentang pencegahan dan penanggulangan plagiat di Perguruan Tinggi serta surat edaran Dirjen Dikti No.1753/P2/KP/2016, diwajibkan kepada setiap perguruan tinggi untuk melaksanakan check similarity dengan menggunakan aplikasi komputer.

STIE Nobel Indonesia sangat mendukung program tersebut sebagai salah satu bagian dalam menciptakan integritas akademik di tingkat perguruan tinggi. (FP)

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU