Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Makassar (STIEM) Bongaya adalah salah satu sekolah tinggi di kota Makassar, ibu kota provinsi Sulawesi Selatan.
Cikal bakal dari STIEM Bongaya adalah Akademi Bank dan Keuangan (ABK) yang berdiri sejak tahun 1972 berdasarkan SK. Mendikbud No. 38/O/1972.
ABK mengalami perubahan menjadi Akademi Keuangan dan Perbankan (AKP) pada tahun 1985 berdasarkan SK. Mendikbud No. 046/O/1985.
Perubahan status AKP menjadi Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Makassar Bongaya pada tahun 1988 ditandai dengan terbitnya SK. Mendikbud No. 0398/O/1988, dan sejak tahun 1988, STIEM Bongaya yang bernaung di bawah Yayasan Pendidikan Bongaya Ujung Pandang eksis sebagai wadah yang dapat mencerdaskan anak bangsa khususnya di bagian Timur Indonesia.
STIEM Bongaya Makassar adalah salah satu Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi di kawasan Timur Indonesia yang berperan serta dalam mewujudkan cita-cita mencerdaskan kehidupan bangsa.
Kontribusi yang disumbangkan STIEM Bongaya adalah tersedianya tenaga ahli di bidang ekonomi yang memiliki nilai keunggulan dan kompetensi dalam pemahaman teoritis yang luas, kamahiran praktis dan keunggulan nilai-nilai ekonomi.
Makna keberadaan STIEM Bongaya dalam fungsi strategis-nya adalah sebagai lembaga penyelenggara pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.
Visi Misi STIEM Bongaya
Visi
Unggul dan berdaya saing dalam ilmu ekonomi dan bisnis
Misi
- Menyelenggarakan tata kelola perguruan tinggi yang baik dalam pelaksanaan otonom perguruan tinggi;
- Menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran yang berkualitas dan berdaya saing dalam ilmu ekonomi dan bisnis serta bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa;
- Menyelenggarakan penelitian yang berorientasi pada pengembangan ilmu ekonomi dan bisnis;
- Menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat yang berorientasi pada pengembangan ilmu ekonomi dan bisnis;
- Menjalin kerjasama strategis dengan perguruan tinggi, pemerintahan dan industri baik dalam maupun luar negeri.
Akreditasi STIEM Bongaya Makassar
- Status PT Aktif
- Akreditasi (B)
- Tanggal Berdiri 16 Februari 1985
- Nomor SK PT 192/KPT/I/2016
- Tanggal SK PT 13 Mei 2016
- Alamat Jl Letjend Mappaoddang No 28 Makassar
Daftar Program Studi di STIEM Bongaya Makassar
Program Studi S1 Akuntansi (Terakreditasi Baik Sekali)
Program Studi Akuntansi STIEM Bongaya memiliki tujuan: Menghasilkan lulusan akuntansi yang memiliki kompetensi keilmuan dan pemahaman praktis yang dilandasi nilai-nilai agama, moral, etika dan bertanggung jawab secara professional.
Memperkuat jalinan kerja sama dalam upaya meningkatkan kegiatan pembelajaran, penelitian dan pengabdian pada masyarakat yang lebih kreatif dan inovatif sesuai kebutuhan stakeholder.
Program Studi S1 Manajemen (Terakreditasi Baik Sekali)
Program Studi Manajemen Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Makassar Bongaya memiliki tujuan: Menghasilkan lulusan yang berkualitas dilandasi dengan nilai-nilai etika dan moral serta ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Meningkatkan jalinan kerja sama dalam upaya meningkatkan kegiatan pembelajaran, penelitian dan pengabdian pada masyarakat yang lebih kreatif dan inovatif sesuai kebutuhan stakeholder