Sukses Menangi Pileg, Elfrianto Temui Gubernur Sulsel

Wajo, FAJARPENDIDIKAN.co.id-Elfrianto bersilaturahim pada Gubernur Sulsel Prof H M Nurdin Abdullah di Rumah Jabatan Gubernur hari ini Senin, 22 April 2019.

Elfrianto memang dekat dengan Prof Nurdin Abdullah, beliau perna dipercaya sebagai Ketua Tim Pemenangan Kabupaten Wajo Prof Andalan dan Pammase (Propam Jaringan Nusantara) di pilkada 2018 yang lalu. Juga menjadi fasilitator antara tim transisi Wajo dengan Gubernur Sulsel dan Tim Percepatan Pembangunan Daerah (TP2D) Provinsi Sulsel.

Baca Juga:  Bupati Barru Hadiri Kegiatan Mappalili/Turun Sawah Musim Tanam 2024/2025 di Kecamatan Balusu

Pada pertemuan tersebut, Gubernur Sulawesi Selatan memberikan selamat kepada Elfrianto atas kesuksesan mendapatkan perolehan suara terbanyak dalam Pileg di Dapil 4 Kecamatan Pitumpanua dan Kecamatan Keera.

Elfrianto yang akrab dengan sapaan Kevin juga membicarakan beberapa hal dengan Gubernur Sulsel berkaitan dengan program yang akan direalisasikan untuk mewujudkan percepatan pembangunan di Kabupaten Wajo termasuk perkembangan situasi politik pasca Pilpres dan  Pileg.

Baca Juga:  Ketua Dharma Wanita Persatuan Dorong Pengurus DWP Kemenag Bone Tingkatkan Potensi Diri

Elfrianto mengatakan, silaturahim dengan Prof Nurdin Abdullah memang sering dilakukan untuk berdiskusi dengan berbagai hal yang berkaitan dengan kemajuan daerah dan kesejahteraan masyarakat serta perkembangan politik. Beliau adalah panutan dan tempat saya banyak menimbah ilmu.

Reporter: Baso Lutfi

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU