Makassar, FAJARPENDIDIKAN.co.id – Pangkalan Utama TNI AL VI (Lantamal VI) Makassar menyelenggarakan latihan menembak laras panjang dalam rangka persiapan uji terampil Gladi Tugas Tempur (Glagaspur) Pangkalan 1 (P1) dan Pangkalan 2 (P2) serta memelihara kemampuan menembak bertempat di lapangan tembak Brigif Para Raider 3 Kostrad/TBS Kariango Maros , Rabu (22/07/2020)
“Latihan menembak ini untuk persiapan uji terampil Glagaspur P1 dan P2 yang dilaksanakan oleh Kolat Armada II dan merupakan pelaksanaan rutin Program Kerja Lantamal VI dengan tujuan untuk mengasah dan melatih kemampuan tempur prajurit di bidang menembak,” ungkap Komandan Detasemen Markas Komando Pangkalan Utama TNI AL VI (Dandenma Lantamal VI) Letkol Laut (P) Andik Putro Wibowo, S. Sos
Dijelaskan oleh Dandenma Lantamal VI, latihan menembak laras panjang ini bertujuan untuk memelihara dan mengasah kemampuan prajurit Lantamal VI dalam menembak. Karena latihan menembak merupakan kesempatan bagi seorang Prajurit TNI AL untuk lebih mendalami lagi tentang tehnik menembak dan mengukur kemampuan setiap individu, ujarnya
“ Selama latihan menembak prajurit Lantamal VI telah mematuhi aturan-aturan maupun protap selama di lapangan tembak, dalam pelaksanaan latihan menembak berjalan dengan tertib dan aman, dari hasil latihan tadi diketahui bahwa tim menembak laras panjang Lantamal VI telah siap mengikuti uji glagaspur P1/P2 ” pungkasnya.