Tragedi Kanjuruhan, Mestinya Ada Layar Lebar di Luar Stadion

Sejak tragedi Kanjuruhan dengan bergelimpangannya mayat- mayat, terutama dari  supporter Tim Sepak Bola Arema Malang, masalah kejadian di stadion tempat bertandingnya tim Sepak Bola, Arema Malang dan Persebaya ramai dibicarakan.

Tidak hanya internal Panitia Lokal, pihak Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), masyarakat Surabaya,  khalayak Indonesia, bahkan warga dunia. Penyebab bergelimpangannya, mayat-mayat, disinyalir selain tembakan gas air mata Polisi, sangat beralasan, dengan kapasitas penonton jauh melebihi, kapasitas tempat duduk.

Kapasitas stadion, jauh melebihi, jumlah penonton. Sehingga sulit dibendung, bila terjadi kerusuhan. Sebab dengan jumlah penonton yang melebihi kapasitas tempat, juga sudah memancing kerusuhan. Emosi gampang tersulut, bila ada masalah.

- Iklan -
Baca Juga:  Raffi Ahmad Jadi Waketum, Apa itu KADIN? Ini Penjelasannya

Bila kapasitas tempat duduk di dalam ruangan Stadion, tidak bisa menampung jumlah keseluruhan pembeli tiket, seharusnya panitia menyiapkan layar lebar di luar arena pertandingan. Agar penonton, tidak semua merangsek masuk ke dalam arena pertadingan.

Bila tidak seperti itu, Panitia pun bisa mengalihkan pertandingan ke stadion yang lebih besar, bila melihat, jumlah pembeli tiket, sudah melebihi kapasitas tempat duduk. Misalnya, dari stadion Kanjuruhan Surabaya, dialihkan ke Stadion gelora Bung Karno, Jakarta.

Ada juga pihak yang menyarankan, hendaknya, tim sepak bola yang berdekatan, tidak dipertandingkan di stadion yang berdekatan dengan kedua tim sepak bola tersebut. Agar supporternya, banyak yang tidak bisa menjangkaunya karena faktor biaya. Sehingga bisa dihindari ”gerombolan”suporter fanatik.

- Iklan -
Baca Juga:  Jaga Kebhinekaan Penting Dilakukan Media Massa Jelang Pilkada

Dilihat dari kata definisi stadion, bangunan sebuah stadion, memang harus besar dan luas. Sehingga, bila pembeli tiket membludak, kapasitas tempat duduknya, tetap bisa menampung pembeli tiket.

Bangunan Stadion memang harus luas. Dalam kamus Bahasa Indonesia, defininisi Stadion adalah sebuah bangunan yang umumnya digunakan untuk menyelenggarakan acara olahraga, dimana di dalamnya terdapat lapangan atau pentas yang dikelilingi tempat berdiri atau duduk bagi penonton. ada standion yang mempunyai atap, ada pula yang tidak mempunyai atap. Stadion juga tidak hanya diguanakan untuk pertandingan olah raga. Juga digunakan untuk event-event di luar olah raga. (ana)

 

- Iklan -

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU